Bahan-bahan 6 porsi
- secukupnya labu kuning potong dadu
- 1 buah jagung manis potong potong
- 1 buah oyong kupas dan potong potong resep masakan nusantara dari kalimantan
- 10 butir baso bisa dibelah dua
- 1 buah tahu kuning ukuran besar potong dadu
- 2 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 1 cm lengkuas
- 4 buah cabe hijau iris melintang
- 1 lbr daun bawang potong agak panjang
- 1 buah tomat potong jadi 8 bagian
- 500 ml air
- minyak untuk menumis bumbu
- 3 butir kemiri sangrai
- 100 ml santan kental
- secukupnya garam, gula sesuai selera
- bawang goreng untuk taburan
Langkah
- Tumbuk kemiri,bawang putih dan bawang merah lalu tumis dampai tercium harum.
- Siapkan air dlm panci dan didihkan kemudian masukan jagung,labu kuning,dan bumbu yg ditumis juga lengkuas,cabe hijau,cabe rawit,aduk,lanjutkan sampai jagung manis matang
- Setelah jagung kira2 matang masukan santan,oyong,baso, daun bawang,tomat,garam, gula,aduk sampai mendidih kembali
- Angkat sayur sajikan dgn taburan bawang goreng
Tidak ada komentar:
Posting Komentar